Kategori : Articles

29 May, 2017
Dibaca : 1292

Permainan di Tempat Ini Bertema Dinosaurus

Permainan di Tempat Ini Bertema Dinosaurus

Ingin pergi bermain di akhir pekan bersama Ranger Kecil ke taman bermain tapi malas mengantre dengan ribuan orang lain? Atau penasaran dengan Trans Studio tapi terlalu jauh untuk pergi ke Bandung? Yuk, datang ke taman bermain Kid City di TransMart yang merupakan Trans Studio versi mini. Tepatnya berada di jalan raya Cikokol, Tangerang, ex Carrefour Cikokol.


Kid City berada di lantai empat Trans Mart, sebelum naik anda bahkan akan disambut oleh dua Pterodactyl (dinasourus bersayap) yang tergantung di langit-langit seakan sedang terbang. Sesampainya di atas, anda akan terpesona dengan dekorasi Kid City yang memfokuskan pada tema Dinosaurus.

Ranger Kecil akan menemukan berbagai hiasan yang berhubungan dengan binatang raksasa ini seperti patung dan dinding-dinding batu yang seakan berasal dari jaman dinosaurus.

Fokus pada tema Jurassic Adventure, Kid City menyediakan berbagai mainan yang siap memanjakan anak anda dengan tema dinosaurus seperti: Speedy Coaster yaitu coaster kecil yang melewati kerangka dinosaurus, Poison Tower, Happy Tree, Barn Yard yang berbentuk seperti rumah peternakan, Driving School yaitu arena boom-boom car tapi tidak asal tabrak karena ada rutenya seperti sedang belajar mengemudi.

Berikutnya Rockin’ Tug, Sky Rider, Mini Train sebuah kereta kecil yang memutari habitat dinosaurus, Carousel, Softplay, Baby Dinoland, dan tidak lupa wahana andalan Kid City yaitu Force One Coaster yaitu coaster berukuran sedang dengan lintasan sampai ke luar gedung TransMart.

Yang menarik perhatian adalah Baby Dinoland, yaitu pajangan yang berbentuk seperti penangkaran bagi bayi dinosaurus yang baru menetas dari telurnya. Tidak hanya karena bentuknya yang unik, patung-patung dinosaurus di sini kebanyakan bisa bergerak seperti nyata. Sangat menarik untuk dilihat bersama Ranger Kecil.

Adapun beberapa peraturan di Kid City untuk menjamin keselamatan selama bermain yaitu kebanyakan wahana membatasi hanya yang bertinggi badan minimal 110 cm yang boleh untuk naik dan pastikan diri Ranger Kecil berani menaiki wahana ini. Kalau tidak berani naik yang terlalu ekstrem, masih banyak pilihan wahana dan permainan yang dapat dinikmati.



Populer

Recent Articles


29 May,17
Tips untuk Rangers Parent yang Ranger Kecilnya Sus
Ranger’s Parent boleh ngaku deh

29 May,17
Latih Kemampuan Kerjasama Ranger Kecil dengan Outb
Biasanya pada musim menjelang libur

29 May,17
Lupakan iPad, Gunakan Mainan Klasik untuk Hibur Ra
Lupakan iPad, sebaiknya berikan

Video

Aksi Tangguh Taro Rangers Season 2 Episode 11 Part 2/2
06 Januari 2017
Aksi Tangguh Taro Rangers Season 2 Episode 11 Part 1/2
06 Januari 2017
Teaser Aksi Tangguh Taro Rangers Season 2 Episode 11 30s
06 Januari 2017

Yuk Gabung Dengan
Komunitas Taro Rangers